| From Zero to Hero |
Setiap ibu pekerja pasti punya kesamaan, Kesamaan itu adalah Kekhawatiran!
Khawatir… apakah aku mampu melindungi anakku?
Mampu memenuhi kebutuhannya?
Dan apakah aku benar-benar mampu memastikan ia tumbuh dengan bahagia, aman, dan berkembang dengan baik?
Pertanyaan-pertanyaan itu terus menggema di kepalaku—bahkan di tengah perjalanan membangun karier.
Sebuah dilema yang dirasakan oleh jutaan ibu di seluruh dunia: menjadi profesional yang kuat, sekaligus ibu yang penuh cinta.
Namun, harapan untuk memiliki pengasuh yang kompeten dan terpercaya, berubah menjadi kekecewaan serta rasa takut ketika seorang pengasuh justru membuat anaknya sakit akibat susu kedaluwarsa yang ia gunakan serta botol susu yang tidak bersih.
Tak terasa, dalam satu tahun, Valentina sudah mengganti 15 pengasuh. Memang tidak mudah untuk mendapatkan pengasuh yang dapat diandalkan.
Setiap hari adalah keseimbangan antara mimpi yang ingin diraih dan amanah yang tak tergantikan. Dan dari kegelisahan itu lahirlah sebuah keberanian…
keputusan untuk membangun sesuatu yang lebih besar dari diriku: Val The Consultant.

Bukan Bisnis tapi Harapan

~Kalau saya tidak bisa menemukan solusi, maka saya akan menciptakannya sendiri~
Dari kekhawatiran tersebut, Valentina bersama ibu-ibu luar biasa lainnya (Bu Susi, Bu Ike, dan Bu Yayuk) saling menyatukan visi dan misi untuk membangun harapan baru, yakni sebuah sistem yang menjembatani para ibu dan pengasuh yang kompeten dan terpercaya.
Maka dari itu, lahirlah “Val The Consultant”, sebuah konsultan tenaga kerja yang lahir dari empati dan kasih ibu terhadap anaknya. Kami hadir di Jakarta, Tangerang, Surabaya, dan Bali.
Valentina bersama tim Val The Consultant hadir untuk membantu dan mendampingi para orang tua yang bekerja untuk menemukan pengasuh yang terbaik.
“Bukan sebagai pebisnis, tapi sebagai sesama ibu yang tahu rasanya khawatir”

Kenapa Harus Memilih Val The Consultant?
Kami tidak hanya menyalurkan tenaga kerja tapi juga membentuk mereka menjadi individu yang profesional, beretika, dan berintegritas tinggi.
Setiap kandidat akan disaring melalui proses seleksi yang ketat untuk memastikan Anda hanya menerima tenaga kerja dengan kualitas terbaik.
Selain seleksi berlapis, kami memberikan pembekalan dasar serta kelas lanjutan yang mencakup keterampilan praktis, kedisiplinan, kebersihan, tanggung jawab, ketahanan mental, hingga kemampuan komunikasi yang baik dan efektif.
Tidak berhenti di situ, seluruh tenaga kerja Val The Consultant akan dibekali buku SHINE (Standard of Human Integrity & Ethical Values), sebuah panduan hidup dan bekerja yang menanamkan nilai-nilai :
- Integritas
- Etika
- Tanggung Jawab
- Kesadaran Diri
Buku ini menjadi bagian dari sistem pembinaan internal kami agar setiap pekerja Val The Consultant membawa standar moral dan perilaku yang konsisten di mana pun mereka ditempatkan.
Kami Selalu Mendampingi Anda — Garansi Tersedia!

Sebagai mitra terpercaya, kami memastikan Anda tidak berjalan sendiri. Selama masa kontrak, Anda akan mendapatkan garansi pergantian tenaga kerja serta
pendampingan aktif setelah penempatan berlangsung.
Tim kami akan selalu siap memberikan solusi yang cepat, tepat, dan responsif terhadap setiap kebutuhan di lapangan. Dengan dukungan berkelanjutan ini, Anda dapat merasa tenang dan yakin bahwa kualitas layanan akan selalu terjaga.
Holiday Service — Get Professional Support This Holiday Season
Menjelang akhir tahun, kesibukan keluarga biasanya meningkat. Ada persiapan Natal, perjalanan liburan, hingga rumah yang terasa lebih ramai dari biasanya.
Di tengah semua itu, banyak orang tua mulai merasa kewalahan dalam mengurus anak maupun urusan rumah tangga yang tidak pernah selesai.
Untuk membantu Anda menghadirkan ketenangan di momen berharga, kami menyediakan tenaga profesional yang akan fokus membantu Anda menjaga dan
merawat sang buat hati serta mengurus sebagian besar urusan rumah tangga.

Oleh karena itu, Val The Consultant hadir dengan layanan “Holiday Service”. Kami siap menyediakan tenaga kerja profesional untuk membantu mengurus segala kebutuhan rumah tangga maupun mendampingi anak-anak Anda di masa liburan.
LAYANAN HOLIDAY SERVICE :
- Babysitter / Childcare Assistant
- Private Cook
- Private Driver
- House Assistant
Our Recommendation

Kami siap memberikan yang Terbaik untuk Anda!
Sebab bagi kami, setiap konsultasi, setiap wawancara, setiap pendampingan, adalah
bagian dari perjalanan sebuah keluarga untuk merasa lebih tenang.
Silakan hubungi kami melalui kontak resmi berikut ini untuk informasi lebih lanjut.
WhatsApp : +62 8213 2443 882
E-Mail : cs@valtheconsultant.com
Instagram : @val_thesoncultant
Website : valtheconsultant.com
